Selasa, 27 Februari 2018


RESENSI 



       A. PENGERTIAN
Resensi adalah kegiatan untuk mengulas atau menilai sebuah karya seperti buku, novel, atau film dengan cara memaparkan data – data, sinopsis, dan kritikan terhadap karya.

     B. TUJUAN
     Adapun tujuan dilakukan resensi antara lain :
1.  Mengetahui gambaran dan penilaian umum sebuah karya.
2.  Mengetahui kelebihan dan kelemahan buku.
3.  Mengetahui latar belakang dan alasan buku itu terbit.
4.  Menguji kualitas buku.
5.  Memberi masukan pada penulis baik kritik atau pun saran.

     C. STRUKTUR
     Berikut struktur resensi secara umum :
1.  Judul resensi
2.  Identitas buku/karya yang diresensi, meliputi :
a.  Judul buku/karya
b.  Pengarang
c.  Penerbit
d.  Tahun terbit, cetakan ke-
e.  Ukuran buku
f.   Harga buku
3.  Pendahuluan
a.  Karya fiksi       : sinopsis novel
b.  Karya nonfiksi         : ringkasan materi dalam buku
4.  Inti Resensi
a.  Keunggulan buku
b.  Kelemahan buku
5.  Penutup
a.  Simpulan
b.  Saran : bagi penulis dan pembaca
6.  Kecocokan bagi pembaca

     D. KAIDAH BAHASA
    Berikut kaidah bahasa resensi :
1.  Pernyataan saran
Contoh : harus, hendaknya, jangan.
2.  Konjungsi penyebaban
Contoh : sebab, karena
3.  Konjungsi temporal
Contoh : sejak, kemudian, akhirnya
4.  Konjungsi penerangan  
Contoh : bahwa, yakni, yaitu.

     E. SYARAT
    Berikut syarat dilakukannya resensi :
1.  Ada data buku
2.  Pendahuluan berisi perbandingan dengan karya sebelumnya atau hal yang berhubungan dengan isi.
3.  Ada ulasan singkat isi buku.
4.  Bermanfaat dan menunjukkan manfaat itu ditujukan pada siapa.

     F. LANGKAH – LANGKAH MENULIS RESENSI
    Langkah – langkah menulis resensi :
1.  Pengenalan terhadap buku yang akan diresensi.
2.  Membaca buku yang akan diresensi secara cermat dan teliti.
3.  Menandai bagian buku yang akan dikutip untuk dijadikan data.
4.  Membuat ringkasan buku (nonfiksi) dan membuat sinopsis untuk karya fiksi.
5.  Menentukan sikap dan menilai :
a.  Organisasi/kerangka penulisan (hubungan antarbagianj, sistematika, dan grafika)
b.  Isi pernyataan (ide, analisis, penyajian data, dan bahasa yang digunakan).
c.  Aspek teknis (tata letak, tata wajah, kerapian, kebersihan).

     G. HAL – HAL YANG PERLU DITANGGAPI
    Adapun hal – hal yang perlu ditanggapi dalam resensi yaitu :
1.  Kualitas isi
2.  Penampilan
3.  Unsur/struktur penyajian
4.  Bahasa
5.  Manfaat bagi pembaca.


Sumber Pustaka :
Tim Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI. 2016. Bahasa Indonesia. Jakarta : Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.

Minggu, 04 Februari 2018

PROPOSAL PENELITIAN 


A. Pengertian 
Proposal adalah teks yang berupa permintaan kepada seseorang atau suatu lembaga untuk melakukan suatu kegiatan atau penelitian.

B. Struktur / Sistematika Proposal Penelitian  
1. Latar Belakang Masalah
    Latar belakang masalah berisi sebab atau alasan dilakukannya suatu penelitian.

2. Rumusan Masalah 
    Rumusan masalah berupa pertanyaan tentang hal - hal yang ingin diketahui dari penelitian yang akan dilakukan.  

3. Tujuan Penelitian 
    Tujuan penelitian berisi tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian tersebut. Tujuan jumlahnya sama dengan rumusan masalah. misal..rumusan masalah jumlahnya tiga maka tujuan juga tiga dst. Kalimatnya juga menjawab rumusan masalah. 

4. Manfaat Penelitian
       Manfaat penelitian berisi manfaat yang didapat atas dilakukannya suatu penelitian. Manfaat ada dua yaitu manfaat teoritis dan manfaat praktis. Manfaat teoritis adalah manfaat yang berkaitan dengan teori atau ilmu pengetahuan. Sementara manfaat praktis yaitu manfaat yang dapat diaplikasikan dalam praktik atau terapan dalam kehiduapan sehari - hari. 

5. Landasan Teori dan Kajian Pustaka 
   Landasan teori berisi teori - teori yang digunakan sebagai dasar dalam penelitian yang dilakukan.  
Kajian pustaka berisi tentang penelitian - penelitian terdahulu yang berkaitan dengan topik penelitian kita, yang masih relevan dengan suatu variabel dalam penelitian kita. 
 
6. Metode Penelitian
    Metode penelitian adalah metode yang digunakan dalam penelitian, termasuk di dalamnya jenis penelitian, teknik pengumpulan data, dan teknik analisis data yang digunakan.

7. Kerangka Penulisan Laporan 
    Kerangka penulisan laporan berisi tentang kerangka berpikir penelitian byang dilakukan, langkah - langkah / tahap - tahap penelitian sampai diperoleh hasil penelitian sementara. 

8. Daftar Pustaka 
    Daftar pustaka berisi daftar rujukan atau sumber teori atau materi yang digunakan atau dikutip dalam penelitian kita.

C. Contoh Proposal Penelitian 
Berikut ini contoh Proposal Penelitian.  


PROPOSAL
Sampah Plastik sebagai Bahan Pengganti Aspal
Oleh    : Tsausan Syadza Salsabiela

      1. Latar Belakang Masalah
Perkembangan bidang infrastruktur dalam negeri memberikan banyak dampak positif bagi masyarakat. Salah satu garapan pemerintah di bidang infrastruktur yaitu pembangunan jalan. Jalan yang terdapat di Indonesia mayoritas berupa jalan aspal. Aspal sebagai sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui terbatas jumlahnya, sehingga manusia tidak dapat menggunakan aspal secara sembarangan dalam jumlah yang besar. Oleh karena itu, perlu adanya bahanpengganti aspal yang cocok digunakan untuk membuat jalan.  Hal tersebut memunculkan ide untuk dilakukan penelitian tentang bahan yang dapat menggantikan aspal sebagai bahan pembuat jalan. Setelah melakukan beberapa uji coba, ditemukan plastik dapat digunakan sebagai bahan pengganti membuat aspal.

2. Rumusan Masalah
Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut :
1.         Bagaimana penggunaan sampah plastik sebagai bahan pengganti aspal ?
2.         Bagaimana keefektifan penggunaan sampah plastik sebagai bahan pengganti aspal ?

     3. Tujuan Penelitian
Adapun tujuan dilakukannya penelitian ini adalah sebagai berikut :
1.         Mendeskripsikan cara penggunaan sampah plastik sebagai bahan pengganti aspal.
2.         Mendeskripsikan keefektifan penggunaan sampah plastik sebagai bahan penggantiaspal jalan.


    4.  Manfaat Penelitian
Adapun manfaat dilakukannya penelitian ini adalah sebagai berikut :
1.         Mengetahui cara penggunaan sampah plastik sebagai bahan pengganti aspal.
2.         Mengetahui keefektifan penggunaan sampah plastik sebagai bahan pengganti aspal.

    5. Kajian Pustaka dan Landasan Teori
Pada sub bab ini akan disajikan kajian pustaka dan landasan teori tentang penggunaan sampah plastik sebagai bahan penggantiaspal. Adapun kajian pustaka dan landasan teori tersebut adalah sebagai berikut.

a.      Kajian Pustaka
Penelitian tentang sampah plastik sebagai bahan pengganti aspal pernah dilakukan oleh Kusmayadi (2007). Kusmayadi mencampur aspal dengan sampah botol minuman. Hasil campuran tersebut, dapat menghemat 15 % biaya yang dikeluarkan.
Adapun kebaruan dalam penelitian ini adalah sampah plastik yang digunakan adalah semua jenis sampah berupa kantong plastik, kemasan makanan ringan, botong plastik, serta aneka ragam kemasan produk yang terbuat dari plastik. Selain itu, pada penelitian kali ini tidak digunakan aspal campuran dalam membuat jalan, melainkan sampah plastik murni dan agregat.
b.      Landasan Teori
 Sampah Plastik
Balai Lingkungan Hidup (2000) memaparkan, sampah plastik merupakan sampah yang berasal dari plastik produk serbaguna, ringan, fleksibel, tahan kelembaban, kuat, dan relatif murah.
Aspal
      Ensiklopedia bebas (1999) memaparkan, aspal adalah bahan hidro karbon yang bersifat melekat, berwarna hitam kecoklatan, tahan terhadap air, dan visioelastis. Aspal sering juga disebut bitumen, merupakan bahan pengikat pada campuran beraspal yang dimanfaatkan sebagai lapis permukaan lapis perkerasan lentur.

  

    6. Metode Penelitian
Metode penelitian ini yaitu eksperimen. Eksperimen dilakukan dengan cara menguji jenis – jenis sampah plastik dan membuat takaran yang sesuai untuk membuatbahan pengganti aspal yang efisien.
 
    7. Kerangka Penulisan Laporan 
Perkembangan infrastruktur jalan di Indonesia berkembang dengan pesat. Jalan yang dibuat di Indonesia sebagian besar merupakan jalan aspal. Aspal sebagai sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui terbatas jumlahnya. Penlulis berpikir untuk membuat bahan alternatif pengganti aspal. Setelah dilakukan penelitian berbagai benda yang dapat digunakan sebagai pengganti aspal, diperolehlah sampah plastik cocok digunakan sebagai bahan pengganti aspal.
 

     a. Tahap – tahap Penelitian
Jadwal Penelitian
No
Waktu
Kegiatan
1.       
26 Desember 2017
Penyusunan proposal
2.       
03 Januari 2018
Pemilihan bahan pengganti aspal  yang sesuai
3.       
07 Januari 2018
Percobaan 1
4.       
10 Januari 2018
Percobaan 2
5.       
11 Januari 2018
Hipotesis sementara

     b.  Cara Penggunaan Sampah Plastik sebagai Bahan Pengganti Aspal
Cara penggunaan sampah plastik untuk bahan pengganti aspal, pertama semua jenis sampah plastik mulai dari plastik makanan ringan, minuman, kantong plastik, gelas plastik, dan berbagai kemasan produk yang terbuat dari plastik dicincang kecil – kecil. Kemudian, panaskan agregat sampai suhu 165 derajat celcius. Campurkan sampah yang telah dicincang ke dalam agregat selama 30 – 60 detik. Bahan yang sudah dicampur disebut bitumen. Kemudian, bahan bitumen itu dipanaskan pada suhu 160 derajat celcius untuk bisa menghasilkan campuran yang baik. Setelah itu, adonan sampah plastik dapat digunakan sebagai bahan pengganti aspal.
    
     c. Keefektifan Sampah Plastik sebagai Bahan Pengganti  Aspal
Adonan sampah plastik yang digunakan sebagai bahan pengganti aspal jalan dapat menghemat 40 % biaya yang dikeluarkan. 1 drum aspal biasa dapat digunakan untuk membuat 20 m jalan. Sementara 1 drum aspal dari sampah plastik dapat digunakan untuk membuat 35 m jalan. Aspal sampah plastik dapat bertahan lebih lama dibanding aspal biasa. Campuran tersebut lebih tahan terhadap air, banjir, dan panas. Selain bagus dan kuat, penghematan yang dapat dilakukan untuk pembuatan jalan menggunakan sampah plastik ini dapat mengefisienkan proses pembangunan jalan. 


8   8. Daftar Pustaka

Kusmayadi. 2007. Bahan Alternatif. Yogyakarta : Jaya Raksa.

Ensiklopedia. 1999. “Pengertian Aspal”. Yang diakses di https//: wikipedia.org. Pada hari Minggu, 4 Januari 2018, pukul 13.22 WIB.